Piala Asia U17 2025

Hasil Piala Asia U17 2025: Timnas Indonesia Kalahkan Afghanistan 2-0, Garuda Muda Juara Grup C

Timnas U17 Indonesia menang atas Afghanistan dengan skor 2-0, untuk menjadi juara Grup C dan lolos ke delapan besar

Editor: Muliadi Gani
TRIBUNNEWS/PSSI/HO
LOLOS PIALA DUNIA - Pemain Timnas U17 Indonesia melakukan selebrasi saat melawan Timnas U17 Yaman pada pertandingan kedua Grup C Piala Asia U17 di Stadion Prince Abdullah Al-Faisal, Jeddah, Senin (7/4/2025) malam WIB. Timnas U17 Indonesia berhasil menang 4-1 dan lolos ke Piala Dunia U17 2025 di Qatar November mendatang. 

Evandra Florasta, Aldyansyah Taher, dan Fadly Alberto dimasukkan untuk memberikan sentuhan berbeda.

Benar saja, akhirnya Fadly Alberto berhasil mencetak salah satu gol.

Ia bersama Zahaby Gholy membuat Timnas Indonesia dipastikan menang dengan skor 2-0 atas Afghanistan.

Kemenangan ini menempatkan Indonesia di puncak klasemen Grup C, mengungguli Korea Selatan yang menempati posisi kedua dengan enam poin.

Pelatih Nova Arianto menegaskan, meski sudah lolos ke Piala Dunia U-17 2025, fokus tim tetap pada pertandingan demi pertandingan di sisa turnamen.

Klasemen Akhir Grup C Piala Asia U-17 2025:

Indonesia - 9 Poin (3 Pertandingan, 7 Gol, 1 Kebobolan)

Korea Selatan - 6 Poin (3 Pertandingan, 7 Gol, 2 Kebobolan)

Yaman - 3 Poin (3 Pertandingan, 2 Gol, 5 Kebobolan)

Afghanistan - 0 Poin (3 Pertandingan, 1 Gol, 14 Kebobolan)

Baca juga: 35 Negara Sudah Lolos ke Piala Dunia U17 2025, 13 Tiket Masih Diperebutkan, Ini Daftar Lengkapnya

Baca juga: Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia U17 di Qatar, Ini Kunci Keberhasilan Skuad Garuda Muda

Baca juga: Hasil Piala Asia U17 2025: Timnas Indonesia Bantai Yaman 4-1, Garuda Muda Lolos ke Piala Dunia U17

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Hasil Piala Asia U17 2025: Timnas Indonesia Gilas Afghanistan, Garuda Sempurna di Grup C, 

Update berita lainnya di PROHABA.co dan Google News

Sumber: Tribunnews
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved