Berita Sepakbola

Sialnya Karya Utama Lamreung di Turnamen Sepakbola Bank Aceh Action Cup

PS Karya Utama Lamreung menelan pil pahit usai menjalani pertandingan perempatfinal turnamen sepakbola Bank Aceh

Editor: Bakri
DOK HUMAS BANK ACEH
Dirut PT Bank Aceh, Haizir Sulaiman melakukan tendangan bola pertama tanda dimulainya turnamen sepakbola bertajuk Bank Aceh Action Cup di Stadion H Dimurthala, Lampineung, Senin (15/8/2022). 

BANDA ACEH - PS Karya Utama Lamreung menelan pil pahit usai menjalani pertandingan perempatfinal turnamen sepakbola Bank Aceh Action Cup, di Stadion H Dimurthala, Lampineung, Sabtu (20/8/2022) petang.

Sempat memimpin lebih dulu, pasukan Maman Kamaruzzaman harus menyerah di tangan KDC Keutapang Dua.

Drama adu penalti menjadi kegagalan mereka selepas takluk 9-10.

Di waktu normal, kedua kesebelasan bermain imbang 0-0.

Enam menit usia pertarungan, anak-anak Karya Utama Lamreung langsung menerbitkan harapan untuk merebut tiket ke final.

Mereka unggul cepat berkat gol Aan.

Gol cepat Lamreung sangat mengejutkan kubu KDC yang saat itu belum siap menghadapi serbuan dari pemain lawan.

Usai gol itu, tensi pertandingan semakin ketat.

Jual-beli serangan tersaji di lapangan hijau.

Aksi anak-anak muda itu mampu memberikan hiburan bagi seribuan penonton yang memadati tribun Stadion Lampineung.

Baca juga: Viral, Tuding Jurnalis Lakukan Pelecehan, Kasat Lantas Polres Madiun Ngamuk & Lepaskan Baju Dinas

Baca juga: Divisi Propam Polri Tengah Proses Pemberhentian Tidak Hormat Irjen Ferdy Sambo

Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, KDC melakukan sejumlah pergantian pemain.

Masuknya tenaga baru membuat tekanan mereka semakin deras.

Kans untuk menyamakan kedudukan hanya tinggal waktu saja.

Pun begitu, pemain Karya Utama tetap bekerja keras untuk menghalaunya.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved