Kabar Artis

Belajar Manasik Haji, Ruben Onsu Bersiap Jalani Ibadah Haji dan Belajar Memakai Kain Ihram

Presenter Ruben Onsu mengungkapkan kebahagiaannya karena akan menunaikan ibadah haji pada musim haji 1446H/2025M.

Editor: Muliadi Gani
Instagram @ruben_onsu
IBADAH HAJI - Ruben Onsu mengungkapkan kebahagiaannya karena akan menunaikan ibadah haji pada musim haji 1446H/2025M. 

Satu lembar kain digunakan untuk menutupi bagian bawah (seperti sarung) dan kain lainnya digunakan untuk selendang (dibalikkan ke bahu). 

Ruben Onsu khusyuk ikuti manasik haji dan belajar pakai kain ihram
RUBEN ONSU MANASIK HAJI - Ruben Onsu khusyuk ikuti manasik haji bersama calon jemaah haji lainnya. Ia menyimak cara penggunaan kain ihram yang benar.

Pertama Manasik Haji, Ruben Onsu Minta Doa

Ruben Onsu pun mengaku baru pertama kali melakukan manasik haji.

"Aku lagi mau manasik haji, kebetulan ini yang pertama," ucap Ruben, dikutip dari YouTube Just Ruben, Senin (12/5/2025).

"Doain ya InsyaAllah dimudahkan," sambungnya.

Ruben Onsu bersama calon jamaah haji lainnya juga tampak begitu khusyuk menjalani proses manasik haji.

Ia mendengarkan berbagai penjelasan tentang ibadah haji.

Ruben Onsu bahkan melakukan pemeriksaan kesehatan, dan mendapatkan vaksinasi.

Ruben Onsu Berhaji Bareng Ivan Gunawan

Ruben Onsu akan menjalankan ibadah haji bersama sang sahabat Ivan ginawan. 

Ivan menganggap bahwa kesempatan untuk menunaikan ibadah haji bersama Ruben adalah sebuah takdir dari Tuhan.

"Ini bukan karena persahabatan kita, ya, tapi memang sudah takdir Allah," ujarnya.

Ivan juga menyatakan bahwa ia dan Ruben tidak pernah membahas rencana ini sebelumnya, sehingga ini menjadi kejutan yang menyenangkan.

Ruben Onsu, yang baru saja mualaf, juga menunjukkan niat yang kuat untuk menunaikan ibadah haji.

"Jadi surprise banget ini buat aku. Ruben tuh benar-benar hebat banget," kata Ivan.

Baca juga: Deswita Maharani Sebut Ferry Maryadi Protektif kepada Anak Perempuan

Baca juga: Kronologi Tiga Truk Tabrakan Beruntun di Jalur Pare - Wates Kediri, Diduga Sopir Mengantuk

Baca juga: Syahnaz Sadiqah Berbagi Cerita Jalani Dunia Baru sebagai Istri Bupati

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ruben Onsu Bersiap Jalani Ibadah Haji, Khusyuk Ikuti Manasik, Belajar Pakai Kain Ihram, 

Update berita lainnya di PROHABA.co dan Google News

 

 

Sumber: Tribunnews
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved