Olahraga
Saat Ronaldo Dinilai Bernasib Buruk
Megabintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo, belakangan ini kesulitan mencetak gol lewat tendangan bebas selama bermain untuk klub raksasa Liga...
PROHABA.CO - Megabintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo, belakangan ini kesulitan mencetak gol lewat tendangan bebas selama bermain untuk klub raksasa Liga Italia, Juventus.
Goal menulis, Cristiano Ronaldo hanya bisa mencetak satu gol dari 72 tendangan bebas yang ia ambil saat berseragam klub berjulukan Bianconeri tersebut.
Satu-satunya gol tendangan bebas yang dicetak Cristiano Ronaldo untuk Juventus tercipta kala bersua Torino pada pekan ke-30 Seri A, kasta tertinggi Liga Italia, musim 2019-2020.
Kala itu, Ronaldo mencetak gol tendangan bebas pada menit ke-61 dan membawa Juventus menang 4-1 atas Torino.
Bagi Ronaldo, hanya mencetak satu gol dari 72 tendangan bebas menodai kiprahnya sebagai salah satu ekskutor andalan di timnas Portugal.
Selain di timnas Portugal, Ronaldo sebelumnya juga menjadi eksekutor andalan di Manchester United dan Real Madrid.
Dia pun kerap memaksimalkan kepercayaan sebagai eksekutor tendangan bebas saat masih bermain untuk kedua klub tersebut.
Namun, kemampuan tendangan bebas Ronaldo seolah memudar saat mengenakan seragam Juventus.
Ronaldo mengambil tendangan bebas dalam laga Juventus vs Torino dalam lanjutan Seri A Liga Italia yang dilangsungkan di Stadion Allianz pada 4 Juli 2020.
Baca juga: Juventus Bersih-Bersih Skuad, Siap Buang Ronaldo
Terkait hal itu, Ronaldo dianggap bernasib buruk sehingga kesulitan mencetak gol tendangan bebas untuk Bianconeri.
Anggapan tersebut diutarakan oleh kiper ketiga Juventus yang memiliki kedekatan dengan Ronaldo, Carlo Pinsoglio.
Dalam pernyataannya, Carlo Pinsoglio tampak heran ketika melihat Ronaldo kesulitan mencetak gol di pertandingan resmi.
Situasi itu berbanding terbalik dengan kebiasaan Ronaldo yang kerap mencetak gol tendangan bebas dalam sesi latihan.
"Cristiano selalu mengambil tendangan bebas dalam sesi latihan dan dia menjadikannya gol sepanjang waktu," kata Carlo Pinsoglio, dikutip dari Goal.
"Saya tidak tahu mengapa dia tidak bisa melakukannya dalam pertandingan, mungkin itu hanya nasib buruk," tutur Carlo Pinsoglio menjelaskan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/prohaba/foto/bank/originals/cristiano-ronaldo-3.jpg)