Olimpiade Tokyo

Marcus dan Kevin Aman di Puncak Ranking BWF

TERJADI sejumlah pergeseran dalam tabel peringkat atau ranking bulu tangkis dunia setelah rangkaian kompetisi badminton di Olimpiade Tokyo 2020 ...

Editor: Muliadi Gani
FOTO: AFP
PASANGAN ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, memulai Olimpiade Tokyo 2020 dengan kemenangan. 

Sementara itu, Li Jun Hui/Liu Yu Chen selaku peraih medali perak berhak naik dua peringkat.

Saat ini, Li Jun Hui/Liu Yu Chen berada di urutan keempat, menyalip dua ganda putra Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe dan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.

Adapun Marcus/Kevin masih aman di puncak dengan Ahsan/Hendra mengikuti di peringkat kedua.

Baca juga: Sifan Hassan Atlet Belanda Menangi Medali Emas Olimpiade Tokyo, Sebut Minum Kopi Kunci Suksesnya

Marcus/ Kevin belum mampu dikejar oleh ganda putra lain, termasuk Lee Yang/ Wang Chi-Lin (ranking 3) selaku peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020.

Selain ganda putra, beberapa pergeseran peringkat juga terjadi di sektor ganda putri.

Peraih medali perak, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (Cina), naik satu peringkat ke urutan kedua, menyalip Mayu Matsumoto/ Wakana Nagahara (Jepang).

Chen Qing Chen/Jia Yi Fan membayangi Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) yang masih memimpin tabel peringkat meski pada Olimpiade Tokyo terhenti di perempat final.

Sementara itu, ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu selaku peraih medali emas bertahan di peringkat keenam.

Greysia/Apriyani semakin mendekati torehan poin dua ganda putri Korea Selatan, Lee So-hee/Shin Seung-chan (ranking 4) dan Kim So-young/Kong Hee-yong (ranking 5).

Berikut update ranking BWF hingga pekan ke-31, Selasa (3/8/2021):

Baca juga: Indonesia Raih Medali Emas Badminton Ganda Putri di Ajang Olimpiade Tokyo 2020

Tunggal Putra:

1. Kento Momota (Jepang) - 109.118 poin

2. Viktor Axelsen (Denmark) - 103.786 poin

3. Anders Antonsen (Denmark) - 94.875 poin

4. Chou Tien Chen (Taiwan) - 89.828 poin

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved