Kriminal
Pria Tebing Tinggi Tewas Ditikam Teman SMA, Ini Penyebabnya
Kisah tragis seorang pria di Kota Tebing Tinggi yang tewas bersimbah darah diduga hanya karena kesalah pahaman saja.
Penulis: Rizka Amanda | Editor: Jamaluddin
Pelaku merasa ditipu oleh suami saya.
Padahal, itu tidak ada sama sekali karena mereka sudah sama-sama deal," jelas Cindy.
Setelah menikam suaminya, sambung Cindy, pelaku masih sempat mengancam akan membunuhnya sebelum pergi meninggalkan lokasi kejadian.
“Sesudah ditikamnya suamiku, pelaku masih sempat mengancam akan membunuhku.
Nggak lama ramai warga sekitar datang,” katanya.
Baca juga: Hamas dan Hizbullah Kompak Serang Israel, Tembaki Perbatasan Dengan Mortir
Pelaku diamankan
Kasat Reskrim Polres Tebingtinggi, AKP Junisar Silalahi, mengatakan, MF ditangkap setelah istri korban membuat laporan ke Polres Tebingtinggi pada 7 Oktober 2023.
Polisi kemudian mendatangi kediaman pelaku dan berhasil menangkapnya.
"Kita dapat laporan dari Cindy Alvieana yang merupakan istri korban.
Kemudian kita lakukan penyelidikan ke rumah pelaku.
Sesampainya kita di sana, kita bertemu keluarga pelaku dan sama-sama menjemput serta mengamankan pelaku yang berada di sekitar rumahnya," katanya kepada Tribun Medan, Minggu (8/10/2023).
Junisar menyebutkan, pelaku MF merupakan warga Jalan Ir Juanda, Gang HMY Sinaga Lingkungan I, Kelurahan Tanjung Marulah, Kecamatan Rambutan, Kota Tebing Tinggi.
Sementara korban merupakan warga Lingkungan IV di kecamatan yang sama.
"Pelaku sudah diamankan dan mendekam di sel tahanan Polres Tebing Tinggi.
Motif pelaku masih dalam penyidikan polisi.
Dugaan sementara pelaku sakit hati kepada korban," ujarnya.
Junisar mangatakan, pelaku dipersangkakan Pasal 338 Subsider Pasal 353 Ayat 3 KUHP. (Penulis adalah mahasiswa Internship dari Universitas Malikussaleh Aceh Utara)
Update berita lainnya di PROHABA.co dan Google News
Nekat Bobol Brankas Kantor, Karyawan di Karanganyar Habiskan Rp57 Juta untuk Judol dan Liburan |
![]() |
---|
Duel Maut Dua Saudara di Kampar Riau, Dipicu Tanah Warisan, Adik Tewas, Abang Masuk Bui |
![]() |
---|
Polda Metro Jaya Tangkap Hacker Bjorka di Minahasa, Pelaku Akses Ilegal Sejak 2020 |
![]() |
---|
Polresta Kendari Bongkar Jaringan Aborsi Ilegal, Enam Tersangka Diamankan, Pelaku Lain Diburu |
![]() |
---|
Diduga Alami Gangguan Jiwa, Anak di Ponorogo Bunuh Orang Tua dan Jasad Ditimbun dengan Pasir |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.