Kualifikasi Piala Dunia 2026
Wasit Laga Bahrain vs Indonesia Kontroversi, Disebut Shin Tae-yong Memalukan, Profil Ahmed Al Kaf
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong,menyentil wasit Ahmed Al Kaf yang menggagalkan kemenangan Thom Haye dkk. atas Timnas Bahrain di putaran ketiga
PROHABA.CO - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menyentil wasit Ahmed Al Kaf yang menggagalkan kemenangan Thom Haye dkk. atas Timnas Bahrain di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Ahmed Al Kaf memberikan perpanjangan waktu selama enam menit ketika Timnas Indonesia bermain imbang 2-2 kontra tuan rumah Bahrain dalam matchday ketiga Grup C di Bahrain National Stadium, Riffa.
Namun, Ahmed Al Kaf tidak meniup peluit panjang pada menit ke-90+6, melainkan pada menit ke-90+11 sehingga Bahrain bisa mencetak gol untuk menyamakan kedudukan.
Wasit Ahmed Al Kaf menjadi pusat perhatian setelah keputusannya berkontribusi terhadap hasil akhir yang mengecewakan bagi Timnas Indonesia saat melawan Bahrain pada Kamis (10/10/2024) malam.
Meskipun sempat unggul 2-1 dan berjuang keras, kemenangan Timnas Indonesia seakan menguap di detik-detik akhir akibat keputusan kontroversial wasit, Ahmed Al Kaf.
Skuad Garuda yang semula unggul 2-1 harus puas dengan hasil imbang 2-2 setelah Bahrain mencetak gol di menit injury time.
Keputusan kontroversial wasit Ahmed Al Kaf membuat warganet Indonesia meluapkan kemarahan di media sosial
Pada menit ke-90, Indonesia berada di depan setelah gol Rafael Struick di menit 74.
Wasit memberikan tambahan waktu enam menit.
Baca juga: Reaksi Netizen Usai Pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain Gegara Kontroversi Wasit
Namun saat waktu menunjukkan menit 90+6, wasit tidak menghentikan pertandingan meski tidak ada insiden yang membutuhkan waktu tambahan.
Hal ini memungkinkan Bahrain melakukan serangan yang berujung pada gol sundulan Mohammad Marhoon dari tendangan sudut.
Dalam konferensi pers pasca pertandingan, pelatih Shin Tae-yong dengan tegas menyatakan kekecewaannya.
"Kedua tim Bahrain dan Indonesia melakukan yang terbaik sampai peluit panjang akhir laga oleh wasit," kata Shin Tae-yong melalui YouTube PSSI TV.
"Tetap saja saya akan menyebutkan hal memalukan soal keputusan wasit."
"Jika AFC mau berkembang, keputusan wasit juga harus ditingkatkan," tambahnya.
Kualifikasi Piala Dunia 2026
Bahrain vs Indonesia
Timnas Indonesia
Timnas Bahrain
Kontroversi Wasit
wasit
Ahmed Al Kaf
| Timnas Indonesia Kalah 0-1 dari Irak, Garuda Gagal ke Piala Dunia 2026 |
|
|---|
| Timnas Indonesia vs Irak: Laga Hidup Mati Skuad Garuda demi Tiket Piala Dunia 2026 |
|
|---|
| Indonesia Takluk 2-3 dari Arab Saudi, Kans Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026 Menipis |
|
|---|
| Timnas Indonesia Vs Arab Saudi di Putaran 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kick Off 00.15 WIB |
|
|---|
| Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Siap Ukir Sejarah Menuju Piala Dunia 2026 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/prohaba/foto/bank/originals/wasit-asal-Oman-Ahmed-Al-Kaf.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.