kecelakaan di Boyolali
Truk Trailer Terguling Timpa Mobil Hiace di Tanjakan Tompak Boyolali, Sopir Hiace Selamat
Kecelakaan yang melibatkan truk trailer dan minibus Hiace terjadi di tanjakan Tompak, Kecamatan Ampel, Boyolali, Jawa Tengah.
Berdasarkan pemeriksaan awal dan pengakuan sopir, truk trailer mengalami kendala teknis sebelum kecelakaan.
"Sejak dari Salatiga, sistem pengereman truk ini sudah bermasalah," ucap Rosyid.
Baca juga: Truk Tronton Pengangkut Semen Terguling di Gunung Tapaktuan Aceh Selatan, Diduga Rem Blong
Baca juga: Kecelakaan Maut di Cianjur Tewaskan Kades Mekarsari dan Keluarga, 1 Luka Berat, Mobil Tabrak Pohon
Selain itu, ia menduga truk mengalami over dimensi dan overload (ODOL).
Muatan kertas yang diangkut dari Jakarta ke Kartasura diperkirakan mencapai 46 hingga 50 ton, jauh melebihi kapasitas normal.
“Dugaan awal, truk kelebihan muatan dan dimensi tidak sesuai spesifikasi."
"Hal ini diperparah dengan rem yang sudah bermasalah sejak perjalanan,” jelasnya.
Sopir Minibus Sempat Terjepit
Sumanto yang saat itu masih berada di dalam kabin mengaku sempat terjepit.
"Juga sempat kegencet," ungkapnya.
Beruntung, keajaiban menyelimuti Sumanto. Ia keluar dari kabin yang ringsek tanpa luka sedikit pun.
"Tapi ya Alhamdulillah. Aman, ndak ada (luka)," tuturnya penuh syukur.
Sementara itu, tiga penumpang minibus juga selamat tanpa cedera.
Setelah berhasil dievakuasi, ketiganya langsung melanjutkan perjalanan ke Yogyakarta menggunakan armada pengganti.
"Sudah dibawa ke lokasi tujuan dengan armada lain," pungkas Sumanto.
Baca juga: Kalah Banding, Paula Verhoeven Legawa Hak Asuh Anak Jatuh ke Baim Wong
Baca juga: Tabrakan KA Malioboro Ekspres Tabrak 7 Motor di Magetan Renggut 4 Nyawa
Baca juga: Kronologi Tiga Truk Tabrakan Beruntun di Jalur Pare - Wates Kediri, Diduga Sopir Mengantuk
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kronologi Truk Trailer Terguling Timpa Minibus di Boyolali, Sopir Hiace Selamat,
Update berita lainnya di PROHABA.co dan Google News
Kapal Induk dan Helikopter AS Terpantau Berada di Dekat Selat Hormuz, Iran Siaga |
![]() |
---|
Sirene dan Strobo Diusulkan Hanya untuk Presiden dan Wapres, Pejabat Lain Tak Perlu |
![]() |
---|
Sindikat Penjualan Bayi di Medan, Polisi Ringkus Satu Pria, Tujuh Wanita |
![]() |
---|
Maling Spesialis Bongkar Rumah Diciduk Warga Saat Cuci Motor Curian di Aceh Besar |
![]() |
---|
Kebakaran Tragis di Lhokseumawe Renggut Nyawa Pasutri Lansia, 3 Keluarga Kehilangan Tempat Tinggal |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.