Bunda PAUD Aceh
Kak Na Semangati Lansia dan Sambangi Setiap Warga Saat Kunjungan Kerja ke Pulo Aceh
Kak Na menjumpai Rahmat Akbar seorang remaja yang didiagnosa menderita gangguan saraf, sehingga menyebabkan dirinya mengalami
Sehari-harinya, kedua orang tuanyalah, yaitu Abubakar dan Nurlina yang merawat Rahmat.
“Rahmat butuh terapi Bu, kami harus pergi ke Banda Aceh namun kami terkendala penginapan, karena terapinya itu seminggu dua kali.
Baca juga: Pelukan Haru Kak Na dan Syakira Warnai Pawai HUT RI ke-80 di Banda Aceh
Jika harus pulang pergi, maka kami terkendala dibiaya Bu.

Bagusnya kami sebulan berada di Banda Aceh, agar lebih fokus dan penanganan Rahmat bisa maksimal,” kata Abubakar menjelaskan.
Rahmat didiagnosa mengalami gangguan fungsi saraf saat memasuki jenjang pendidikan SMP.
Abubakar menjelaskan, saat di bangku Sekolah Dasar, Rahmat bisa beraktivitas seperti biasa tak ada gangguan apapun.
Baca juga: Ketua Dekranas Selvi Ananda Kunjungi Stan Aceh di INACRAFT, Marlina Muzakir Dorong Sentuhan Modern
Baca juga: Marlina Muzakir Kukuhkan Bunda PAUD dan Ketua Forum Ikan Peningkatan Konsumsi Ikan Abdya
Memasuki SMP gejala penyakitnya mulai terlihat dan kondisi fisiknya terus melemah.
Mendengar penjelasan Abubakar, Ketua TP PKK Aceh berjanji akan segera mencarikan solusi, terutama terkait rumah singgah untuk menginap Rahmat dan keluarga sembari menunggu jadwal terapi.
“Insya Allah, kita akan carikan tempat yang baik untuk tempat singgah, agar Rahmat bisa lebih fokus menjalani terapi, sembuh dan bisa beraktivitas seperti sediakala,” pungkas Kak Na sembari memberi semangat.(*)
Baca juga: Kak Na Dampingi Wamen Isyana Saat Peresmian SMA 10 Farhan Jadi SMA Unggul Garuda Transformasi
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.