Timnas Indonesia

Mauro Zijlstra Ungkap Evaluasi Timnas U22 Setelah Dibekuk Mali, Belajar Jelang SEA Games 2025

Penyerang Timnas U22 Indonesia, Mauro Zijlstra, mengungkapkan kondisi terkini persiapan skuad Garuda Muda menjelang laga uji coba menghadapi Mali.

Editor: Muliadi Gani
Instgarm/@maurozijlstra
TIMNAS INDONESIA - Mauro Zijlstra Bakal Gabung ke Timnas Indonesia U23 untuk SEA Games 2025. Mauro Zijlstra Ungkap Evaluasi Timnas U22 Setelah Dibekuk Mali, Belajar Jelang SEA Games 2025 

 

Ringkasan Berita:
  • Timnas U22 kalah 0-3 dari Mali, namun para pemain, termasuk Mauro Zijlstra, menilai laga tersebut memberi pelajaran penting menjelang SEA Games 2025.
  • Evaluasi utama yang disoroti adalah komunikasi antarpemain, penguasaan ruang, serta kesalahan kecil terutama dari situasi bola mati.
  • Finalisasi skuad menuju SEA Games dimulai, di mana dari 30 pemain hanya 23 yang akan dibawa, sementara uji coba kedua melawan Mali dijadwalkan digelar pada 18 November 2025.

 

PROHABA.CO, BOGOR -  Penyerang Timnas U22 Indonesia, Mauro Zijlstra, mengungkapkan kondisi terkini persiapan skuad Garuda Muda menjelang laga uji coba menghadapi Mali.

Timnas Indonesia U22 harus mengakui keunggulan Mali setelah kalah 0-3 dalam laga uji coba di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Sabtu (15/11/2025).

Meski menelan kekalahan telak, duel tersebut dianggap sebagai pengalaman berharga bagi skuad Garuda Muda yang sedang bersiap menuju SEA Games 2025 di Thailand.

Pemain Timnas U22, Mauro Zijlstra, menyebut pertandingan melawan Mali memberikan banyak pelajaran, terutama terkait intensitas dan kualitas permainan lawan.

Menurutnya, Mali tampil sangat kuat di lini tengah dan unggul secara fisik maupun kecepatan.

“Itu pertandingan yang sulit, lawan yang bagus juga.

Kami belajar dari laga ini dan kami tahu bahwa lawan di SEA Games nanti berbeda.

Kami belajar dari ini dan kami lanjutkan,” ujar Mauro, Minggu (16/11/2025).

Mauro menyoroti bahwa komunikasi antarpemain dan penguasaan ruang masih menjadi pekerjaan rumah yang harus segera dibenahi.

“Kami harus berkomunikasi lebih baik satu sama lain dan tidak memberi banyak ruang.

Kami akan melihat kembali pertandingan ini lalu mengevaluasi,” tambahnya.

Meski demikian, ia tetap optimistis Indonesia bisa tampil lebih baik di SEA Games 2025, meyakini bahwa level calon lawan di turnamen tersebut tidak setinggi Mali.

Baca juga: Timnas U22 Indonesia Hadapi Mali, Indra Sjafri: Uji Coba Krusial Jelang SEA Games 2025

Indra Sjafri: Kekalahan Ini Penting untuk Pembenahan

Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri sejalan dengan pandangan Mauro.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved