Kriminal

Kedapatan Jual Chip, Dua Pemuda Teunom Ditangkap

Aparat Satreskrim Kepolisian Resor (Polres) Aceh Jaya mengamankan dua orang laki-laki dalam kasus judi online menggunakan chip Higgs Domino...

Editor: Muliadi Gani
FOTO FOR PROHABA
Dua tersangka agen chip Higgs Domino Island saat diamankan di Mapolres Aceh Jaya, Selasa (26/10/2021). 

PROHABA.CO, CALANG - Aparat Satreskrim Kepolisian Resor (Polres) Aceh Jaya mengamankan dua orang laki-laki dalam kasus judi online menggunakan chip Higgs Domino.

Kedua orang yang diamankan itu berinisial RG (23) dan RS (23) , tercatat sebagai warga Kecamatan Teunom, Aceh Jaya.

Kapolres Aceh Jaya, AKBP Harlan Amir melalui Kasat Reskrim Iptu Lutfi Arinugraha mengakui adanya penangkapan dua orang yang diduga melakukan perbuatan judi online.

"Benar, pada Senin(25/10/2021) malam kita mengamankan dua orang dalam kasus judi online," ujar Iptu Lutfi, Selasa (26/10/2021).

Ia jelaskan, selain mengamankan dua orang, pihaknya juga mengamankan barang bukti berupa tas berwarna hitam yang berisi uang tunai Rp2.231.000, dua unit handphone, dan satu buku berisi catatan penjualan chip Higgs Domino Island.

Penangkapan kedua terduga dilakukan di sebuah kios ponsel di kawasan Desa Keude Teunom, Kecamatan Teunom, Aceh Jaya.

"Penangkapan itu dilakukan berdasarkan informasi yang datang dari masyarakat bahwa ada kegiatan jual beli chip Higgs Domino di lokasi tersebut," ujarnya.

Seusai melakukan penyelidikan, ternyata benar kios ponsel tersebut sering dijadikan sebagai tempat transaksi jual beli chip Game Higgs Domino.

"Akhirnya, pada pukul 20.30 WIB Unit Opsnal Sat Reskrim Polres Aceh Jaya menangkap dua orang laki-laki yang bertindak sebagai penjual chip online Higgs Domino," ucapnya.

Selanjutnya, pihak kepolisian kemudian langsung memboyong kedua terduga pelaku ke mapolres guna dilakukan penyelidikan lebih lanjut. (c52)

Baca juga: Transaksi Chip Judi Online di Warkop, Warga Mila Diringkus, Uang dan Dua Ponsel Disita

Baca juga: Sembilan Siswa Ditangkap Saat Main Chip Domino, Berjudi di Pantai Lhok Bubon

Baca juga: Polisi Tangkap Penjual dan Pembeli Chip Higgs Domino

 

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved