Haba Artis
Ayah Vanessa Angel: Gala Sky Ardiansyah Hanya Luka Ringan, Alhamdulillah Cucu Kami Selamat
Doddy Sudrajat, ayah Vanessa Angel, mengungkapkan rasa syukurnya karena Gala Sky Ardiansyah, cucunya, selamat dari kecelakaan. Ia membeberkan ...
PROHABA.CO, JAKARTA - Doddy Sudrajat, ayah Vanessa Angel, mengungkapkan rasa syukurnya karena Gala Sky Ardiansyah, cucunya, selamat dari kecelakaan.
Ia membeberkan kondisi dari cucunya tersebut saat ini baik-baik saja dan masih berada di RS Bhayangkara.
"Alhamdulillah, cucu kami selamat," tutur Doddy Sudrajar di rumah duka di kawasan Srengseng Jakarta Barat, Kamis (4/11/2021).
"Kondisinya baik," tuturnya.
Gala Sky dikabarkan hanya mengalami luka ringan berupa memar dalam kecelakaan tersebut.
Ia menjelaskan bahwa Gala akan pulang besok, sehari setelah jenazah kedua orangtuanya dipulangkan ke Jakarta.
"Alhamdulillah hanya memar saja Untuk Gala," ungkap Doddy.
"Luka ringan aja, Gala dalam perawatan, besok Gala datangnya," lanjutnya.
Gala Sky Ardiansyah selamat dalam kecelakaan yang merenggut kedua orangtuanya di tol Nganjuk.
Vanessa dan Bibi Ardiansyah meninggal dunia di tempat dalam kecelakaan tunggal menuju Surabaya.
Diantar ke Jakarta
Gala Sky Ardiansyah, anak Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, tak akan pulang bersama jenazah kedua orangtuanya.
Doddy Sudrajat, ayah Vanessa Angel, mengatakan cucunya itu baru akan dibawa ke Jakarta besok.
Baca juga: Doddy Sudrajat Ceritakan Kondisi Cucunya Memar-Memar
Baca juga: Hana Hanifah Klarifikasi Tudingan Minta Bayaran dari Deddy Corbuzier
Sementara itu jenazah Vanessa dan Bibi sudah diberangkat dari RS Bhayangkara, Surabaya, sejak sore tadi.
"Kemungkinan tidak dibawa bareng jenazah Vanessa dan Bibi," kata Doddy Sudrajat saat ditemui di rumah duka di kawasan Srengseng, Jakarta Barat, Kamis (4/11/2021).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/prohaba/foto/bank/originals/Vanessa-Angel-anaknya-dan-suaminya-Bibi-Ardiansyah.jpg)