Tahukah Anda
Terungkap! Sejak Kapan Manusia Mulai Berciuman?
Berciuman bisa menjadi salah satu cara yang dilakukan untuk mengekspresikan perasaan cinta pada pasangan. Namun, ada banyak perdebatan tentang sejak
PROHABA.CO - Para ilmuwan mengatakan mereka telah menemukan bukti bahwa manusia purba mulai berciuman sekitar 4.500 tahun yang lalu atau 1.000 tahun lebih awal dari yang diperkirakan sebelumnya.
Berciuman bisa menjadi salah satu cara yang dilakukan untuk mengekspresikan perasaan cinta pada pasangan.
Namun, ada banyak perdebatan tentang sejak kapan manusia mulai berciuman dengan cara yang romantis.
Dilansir dari New Scientist, Jumat (20/5/2023), banyak sumber mengatakan bukti ciuman paling awal yang dilakukan oleh manusia terdokumentasi dalam teks Sansekerta yang ditulis di tempat yang sekarang disebut India, pada sekitar 3.500 tahun lalu.
Peneliti kemudian berpendapat ciuman romantis itu kemudian menyebar dari sana ke seluruh dunia.
Penaklukan Alexander Agung sering dikatakan berperan dalam proses penyebaran tersebut.
Bukti awal Akan tetapi, bukti yang ditemukan di Mesopotamia menemukan ciuman romantis muncul secara independen di banyak tempat dan tidak tiba-tiba menyebar ke seluruh dunia.
Sehingga, ini menunjukkan bahwa ciuman dikenal di wilayah yang jauh lebih luas di dunia kuno daripada yang diketahui sebelumnya.
Baca juga: Kenapa Jatuh Cinta Bikin Jantung Berdebar Kencang, Ini Alasannya
Baca juga: Balik Ajukan Gugatan Cerai, Inara Rusli Sudah Confidence Berpisah dengan Virgoun
Baca juga: Cerita Dimas Anggara Soal Adegan Ciuman dengan Susan Sameh di Film Crazy Stupid Love
“Mengingat distribusi geografi s, saya pikir ciuman pasti memiliki banyak asal. Itu bukan sesuatu yang berasal dari satu tempat,” ungkap Troels Pank Arbøll, peneliti dari University of Copenhagen di Denmark menjelaskan tentang sejak kapan manusia mulai berciuman.
Selain itu, dikutip dari IFL Science, Jumat (19/5/2023) bukti dari Mesopotamia menunjukkan pula ciuman seksual muncul jauh lebih awal dari perkiraan, yaitu 4.500 tahun yang lalu.
Di Mesopotamia kuno yang berada di antara Sungai Efrat dan Tigris di Irak dan Suriah saat ini, orang-orang menulis dalam aksara paku di tablet tanah liat.
Ribuan tablet tanah liat tersebut, menurut Arbøll, bertahan hingga hari ini dan mengungkapkan bahwa berciuman dianggap sebagai bagian dari keintiman romantis di zaman kuno.
Tablet yang berasal dari sekitar tahun 2500 SM ini juga menggambarkan sejumlah peristiwa aneh yang terkait dengan ciuman.
Misalnya, satu teks menggambarkan bagaimana seorang wanita yang sudah menikah nyaris tidak setia setelah berciuman.
Teks lain yang menunjukkan bukti awal manusia berciuman yang lain juga menyebutkan seorang wanita yang belum menikah bersumpah untuk menghindari ciuman dan berhubungan seks dengan seorang pria.
(Kompas. com)
Baca juga: Jika Istri Jatuh Cinta dengan Pria Lain, Ini Tanggapan Tegas Ustaz Khalid Basalamah
Baca juga: Berapa Lama Waktu yang Dibutuhkan untuk Jatuh Cinta?
Baca juga: 5 Tanda Seseorang Sedang Jatuh Cinta Menurut Sains
Makanan Rumahan Berapa Jam Aman di Suhu Ruang? Berikut Penjelasannya |
![]() |
---|
Memelihara Kucing Bisa Mengubah Otak Manusia, Begini Penjelasan Ilmiahnya |
![]() |
---|
Kebiasaan Apa yang Membuat Seseorang Disukai Nyamuk? Ternyata Ini Alasannya |
![]() |
---|
Kulit Pisang Jadi Camilan Sehat dan Lezat: Penelitian Ungkap Manfaatnya |
![]() |
---|
Manfaat Minyak Jarak Tak Sehebat yang Diklaim, Ini Kata Para Ahli |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.