Haba Bank Aceh
Dapat Pembiayaan dari Bank Aceh, Kilang Padi ‘Berkat Dilan Jaya’ Abdya Siap Bangun Ketahanan Pangan
“Alhamdulillah, dengan fasilitas pembiayaan dari Bank Aceh, kami lebih fleksibel dalam menyusun strategi bisnis,” ujar dia.
Apalagi, sumber gabah tidak hanya berasal dari wilayah Abdya, tapi juga di sejumlah kabupaten/kota lain seperti Aceh Jaya, Aceh Singkil, dan Aceh Barat.
Dikatakan, hal itu kerap terjadi ketika musim panen tiba.
Setelah memiliki pengalaman dan memahami prospek bisnis yang dijalani, Icha memberanikan diri untuk mencari alternatif sumber modal untuk memperkuat bisnisnya.
Hal ini guna merealisasikan keinginannya melakukan ekspansi terhadap usaha.
“Saat itu, saya mendapatkan informasi bahwa pengajuan fasilitas pembiayaan di Bank Aceh cepat dan mudah.
Saya langsung mengunjungi Bank Aceh terdekat,” ujarnya.
Setelah dilakukan survei dan memenuhi persyaratan, Icha dalam waktu singkat memperoleh tambahan modal dari Bank Aceh.
Ia memperoleh fasilitas Pembiayaan KUR Syariah dengan menggunakan akad Musyaraqah Mutanaqisah (MMq).
MMq adalah salah satu bentuk skema dalam pembiayaan syariah yang dapat dimanfaatkan untuk bisnis baik perorangan maupun perusahaan.
MMq untuk pembelian aset usaha (investasi).
Selain itu, juga dapat memanfaatkan aset yang sudah dimiliki untuk memperoleh pembiayaan yang akan digunakan untuk tujuan komersil seperti pembelian bahan baku, stok, pembayaran gaji karyawan dan sebagainya.
Dengan metode angsuran, fasilitas pembiyaan dengan skema MMq memberikan benefit fleksibelitas dalam pembayaran angsuran, atau jadwal pembayaran pembiayaan modal kerja sesuai dengan kondisi keuangan usaha.
Adapun, fasilitas pembiayaan yang diperoleh Icha digunakan untuk menambah modal kerja, terutama untuk pembelian gabah atau beras dari sejumlah pemasok yang merupakan petani individu mapun kelompok yang sebahagian besar melakukan transaksi secara tunai.
Dengan fasilitas pembiayaan yang diberikan, menurut Icha, mampu memenuhi kebutuhan kilang padi.
Selain itu, saat ini ia sudah menggunakan tenaga kerja sebanyak tujuh orang.
Bank Aceh
Bank Aceh Syariah
layanan Bank Aceh Syariah
Pembiayaan Bank Aceh
Kilang Padi Berkat Dilan Jaya
Kilang Padi Berkat Dilan Jaya Abdya
Beras Merk DJ Abdya
Kilang Padi Berkat Dilan Jaya Terima Pembiayaan Ba
Bank Aceh Syariah Diminta Terus Tingkatkan Pembiayaan UMKM |
![]() |
---|
52 Tahun Berkiprah, Bank Aceh Syariah Menyatukan Langkah, Membangun Aceh |
![]() |
---|
PPATK Blokir Rekening Dormant, Bank Aceh Imbau Nasabah tak Perlu Khawatir |
![]() |
---|
Bank Aceh Perkuat Kompetensi 56 Karyawan, Menyikapi Peningkatan Rahn Emas |
![]() |
---|
Bank Aceh Dorong Pembiayaan UMKM, Tembus Rp2,53 Triliun per Juni 2025 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.