Masih Pengantin Baru, Pria Aceh Diduga Bunuh Istrinya
Polisi di Kabupaten Bangka berhasil menangkap seorang pria bernama Muhammad Rafl i (30) pada Kamis (21/10/2021) siang
BANGKA - Polisi di Kabupaten Bangka berhasil menangkap seorang pria bernama Muhammad Rafl i (30) pada Kamis (21/10/2021) siang. Pria yang disebut berasal dari Aceh itu diduga membunuh istrinya bernama Ella Andini (24), pada Rabu (20/10/2021) siang.
Pria tersebut berhasil ditangkap tak sampai 24 jam dari ditemukannya jenazah Andini di kamar rumahnya di Teladan Toboali, Bangka. Ella yang berstatus pengantin baru ditemukan tewas di kamar rumahnya, Rabu sore.
Saat peristiwa itu ramai diketahui publik, Rafl i justru tidak berada di rumah dan dicari-cari keluarga bersama aparat kepolisian. Lalu, dia diamankan Tim Gabungan Opsnal Polres Bangka Selatan dan Polres Bangka serta Jatanras Polda Bangka Beli- ka Belitung di Riau Silip, Kabupaten Bangka, Kamis (21/10/2021).
Polisi mengungkapkan detik-detik M Rafl i ditangkap dalam pelariannya. Tim Kelambit Buser Polres Bangka dan Tim Panther Polres Bangka Selatan bahu-membahu dalam upaya penangkapan M Rafl i yang diduga membunuh istrinya sendiri, Andini. M Rafli berhasil dibekuk di Desa Mapur, Kecamatan Riau Silip, Kabupaten Bangka, Kamis (21/10/2021). Tim gabungan tersebut terpaksa masuk ke areal sawit dengan cara sembunyi di dalam bak mobil pengangkut sawit menuju lokasi.
"Tersangka kita ketahui berada di areal sawit di Desa Mapur, kemudian kita bekuk. Kasusnya masih dalam tahap pengembangan," kata Kasat Reskrim Polres Bangka, AKP Ayu Kusuma Ningrum, Kamis (21/10/2021). Awalnya didapat informasi bahwa tersangka pelaku masuk ke Kabupaten Bangka usai istrinya ditemukan tewas di dalam kamar. Tim Panther Polres Bangka Selatan kemudian berkoordinasi dengan Tim Buser Polres Bangka guna melacak keberadaan Rafl i.
Keberadaan Rafl i sempat tercium di kawasan Kace, Kecamatan Mendobarat, Kabupaten Bangka. Rafli diduga akan menumpang truk pembawa buat sawit segar tujuan Palembang. Namun, setelah dicek tidak ada truk sawit dari Kace yang menuju Palembang. Informasi kembali didalami saat diketahui Rafl i berada di Riau Silip. Tim gabungan buser dari dua Polres tersebut kemudian mendapatkan informasi bahwa Rafli berada di dalam areal perkebunan sawit menunggu truk memuat sawit untuk dibawa ke Palembang. Selanjutnya, anggota buser meminta salah satu truk sawit yang akan menuju ke lokasi memberikan tumpangan dan bersembunyi di bak truk.
Saat tiba di lokasi di areal tempat antrean sawit terlihat Rafl i sedang menunggu. Pasalnya, hanya truk dan sopir yang boleh masuk ke dalam areal kebun sawit milik salah satu perusahaan tersebut. Anggota Tim Kelambit Buser Polres Bangka dan Tim Panther Buser Polres Bangka Selatan langsung berhamburan ke luar bak truk saat melihat M Rafli dan langsung membekuk Rafl i.
S e l a n j u t n y a , m a s i h menggunakan truk, polisi membawa Rafl i ke Mapolres Bangka guna dilakukan pengembangan untuk mencari barang bukti, termasuk sepeda motor yang ia bawa. "Diduga tersangka akan melarikan diri menumpang truk sawit ke Palembang. Untuk data lengkap nanti kita kasih kabar lagi ya masih pengembangan," kata AKP Ayu Kusuma Ningrum.
"Benar kita membantu penangkapan terhadap terduga pelaku pembunuhan istri sendiri di Toboali yang melarikan diri ke Kecamatan Riausilip," kata AKP Ayu Kusuma Ningrum Kasat Reskrim Polres Bangka yang memimpin penangkapan. AKP Ayu Kusuma Ningrum mengatakan saat ini tersangka masih diinterogasi di Mapolres Bangka. Untuk data lengkap akan diberikan setelah proses pengembangan dilakukan.
"Nanti akan kita rillis data lengkapnya tersangka sudah diamankan ke Polres Bangka sebelum nantinya akan dibawa ke Toboali karena TKP di wilayah hukum Polres Bangka. Ada bekas cekikan Kematian Ella Andini (24) mengagetkan keluarga dan tetangga di Kelurahan Teladan, Kecamatan Toboali, Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Ella ditemukan meregang nyawa di kamar, Rabu sore. Ada bekas cekikan di leher perempuan yang baru saja menikah dengan Muhammad Rafl y tersebut. Boleh dibilang Ella adalah pengantin baru, karena baru saja menikah 7 September 2021. Setelah mayat Ella ditemukan, keberadaan suaminya misterius.
Sementara di media sosial, viral informasi terkait dugaan pembunuhan tersebut. Salah satunya dari grup Facebook dengan nama Grup Urang Kubak (Koba). Di dalam unggahan di grup itu, tampak foto yang diduga Ella dan Rafly saat menikah. Keduanya terlihat tersenyum ke depan kamera. Ada juga foto yang memperlihatkan keromantisan pasangan ini. Unggahan di grup itu juga menjelaskan soal jasad Ella saat ditemukan.
Pengunggah juga menulis suami Ella tidak berada di rumah dan diduga membawa motor serta perhiasan korban. Di grup FB itu juga, pengunggah membuat pengumuman bagi yang melihat keberadaan Rafl y agar menghubungi 081295064079. Sementara sebelumnya, Kasat Reskrim Polres Bangka Selatan (Basel), AKP Chandra Satria mengatakan, pihaknya sudah mengidentifi kasi jasad Ella Andini. Ella ditemukan tewas di dalam kamar tidurnya.
Untuk mengetahui penyebab kematian korban, kata Chandra, pihaknya membawa mayat itu ke Rumah Sakit Umum Daerah Toboali Bangka Selatan guna dilakukan visum et repertum (VER). "Penyebab kematiannya belum diketahui pasti, kami bawa ke RSUD Toboali, untuk dilakukan visum. Nantinya dari hasil visum baru diketahui penyebabnya," kata AKP Chandra di lokasi kejadian, Rabu (20/10/2021) malam.
Berdasarkan keterangan keluarga, Ella Andini tinggal di rumah tersebut bersama suami dan dua adik perempuannya. Saat kejadian tersebut, suami Ella tidak ada di rumah dan nomor teleponnya pun tak bisa dihubungi. Sementara itu, Ella baru satu bulan menikah dengan suami, statusnya masih pengantin baru. Mayat yang ditemukan oleh adik perempuannya tersebut dalam posisi telentang di dalam kamar. "Suaminya, tidak ada di tempat. Mereka diketahui baru saja menikah. Diduga ada bekas cekikan dan iu masih kami dalami berdasarkan visum dari dokter," jelasnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/prohaba/foto/bank/originals/M-Rafli-30-diketahui-berasal-dari-Aceh-terduga-pelaku-pembunuhan-istri-sendiri.jpg)