Berita Bireuen
Suami Tusuk Dada Istri, Ditangkap Saat Kabur, Ditemukan di Medan Sunggal
Seorang pria berinisial AH (36) tega melukai tubuh istrinya menggunakan senjata tajam. Setelah itu, ia kabur ke luar kota,
Laporan Yusmandin Idris I Bireuen
PROHABA.CO, BIREUEN - Seorang pria berinisial AH (36) tega melukai tubuh istrinya menggunakan senjata tajam.
Setelah itu, ia kabur ke luar kota, bukannya segera membawa sang istri ke rumah sakit untuk diobati.
Peristiwa ini terjadi di wilayah Kabupaten Bireuen, Kamis (21/8/2025), sehingga AH yang merupakan warga Desa Pante Pisang, Peusangan, Bireuen, ditangkap oleh Tim Opsnal dan Satuan Intelkam Polres Bireuen, Sabtu (23/8/2025) sore, saat melarikan diri ke Medan, Sumatera Utara.
Tersangka ditangkap atas dugaan penganiayaan terhadap istri sirinya bernama Yusniar (53), warga Desa Mata Mamplam, Peusangan, Bireuen.
Kapolres Bireuen, AKBP Tuschad Cipta Herdani SIK MMed Kom. melalui Kasat Reskrim AKP Jeffryandi S Tr K SIK MSi melalui Kasi Humas Iptu Marzuki kepada Prohaba.co, Minggu (24/8/2025) mengatakan, kasus penganiayaan yang dilakukan tersangka terhadap istrinya terjadi pada Kamis (21/8/2025) di kawasan Desa Mata Mamplam, Peusangan, Bireuen.
Akibat ditusuk dengan pisau, korban mengalami luka di dada kiri sehingga tidak sadarkan diri.
Korban yang mengalami luka serius dibawa warga ke Puskesmas Cot Ijue, Peusangan, Bireuen, untuk mendapatkan penanganan medis.
Baca juga: Suami Istri di Ciputat Tangsel Aniaya Anaknya Hingga Meninggal
Baca juga: Takut Terjaring Razia Satpol PP, Pengamen Lompat ke Sungai dan Hilang
Namun, karena lukanya parah, korban terpaksa dirujuk ke RSUD Bireuen, sedangkan tersangka pelaku menghilang.
Pihak keluarga korban segera membuat laporan resmi ke Mapolres Bireuen.
Mendapat laporan tersebut anggota Polsek Peusangan, Sat Reskrim, Sat Intelkam Polres Bireuen bergerak cepat mencari tersangka, tetapi ia sudah menghilang.
Berdasarkan berbagai informasi yang didapat, tersangka ternyata sudah melarikan diri ke Medan, Sumatera Utara. Mencegah agar tersangka tidak kabur lebih jauh, tim Polres Bireuen langsung bergerak ke Medan untuk mencari tersangka pelaku.
Usaha untuk menangkap tersangka membuahkan hasil.
Ia diketahui sedang berada di salah satu gudang bongkar muat di Medan Sunggal.
Ke sanalah polisi mengubernya.
Berita Bireuen
Penusukan
Penganiayaan
Suami Aniaya Istri
pelaku kabur
Polres Bireuen
Peusangan
Prohaba.co
| Endapan Lumpur Tebal Bikin Empat Puskesmas di Bireuen Belum Beroperasi |
|
|---|
| Mantan Keuchik Karieng Ditahan Kejari Bireuen, Diduga Selewengkan Dana Desa Rp 549 Juta |
|
|---|
| Pembangunan Jembatan Bailey Kutablang Dikebut, Diperkirakan Bisa Dilintasi Pekan Depan |
|
|---|
| Boat Ketek Terbalik di Bireuen, Satu Penumpang Hilang Diseret Arus Sungai |
|
|---|
| Kebakaran Hebat di Teupin Mane Bireuen, Rumah dan Bengkel Sepmor Rata dengan Tanah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/prohaba/foto/bank/originals/Tim-gabungan-Polres-Bireuen-menangkap-seorang-warga-Peusangan-kasus-penganiayaan.jpg)