Berita Subulussalam
Gajah Liar Kembali Rusak Kebun dan Tanaman Sawit Warga di Subulussalam
Kawanan gajah liar yang masuk ke areal perkebunan mereka yakni areal perkebunan masyarakat Desa Bawan, Kecamatan Sultan Daulat, Kota Subulussalam ...
Penulis: Redaksi | Editor: Muliadi Gani
PROHABA.CO, SUBULUSSALAM - Kawanan gajah liar kembali muncul dalam beberapa hari terakhir itu masuk dan merusak tanaman kelapa sawit milik petani di Kecamatan Sultan Daulat," kata Andong Maha, Jumat (27/1/2023).
Kawanan gajah liar yang masuk ke areal perkebunan mereka yakni areal perkebunan masyarakat Desa Bawan, Kecamatan Sultan Daulat, Kota Subulussalam.
Para petani di Kecamatan Sultan Daulat, Kota Subulussalam kembali dibuat resah oleh kawanan gajah liar tersebut.
Areal tersebut berbatasan dengan Desa Kapa Seusak, Kecamatan Trumon Timur, Aceh Selatan sehingga kebun warga di sana juga terancam jadi sasaran hewan dilindungi itu.
Andong mengaku jika gajah liar itu telah masuk beberapa pekan lalu dan kembali datang dalam minggu ini.
Gajah itu bahkan datang pada sore hari dan mengabaikan warga atau petani yang ada di sekitarnya.
Baca juga: Rangsek Rumah Warga di Tangse, Gajah Liar Acak-Acak Gabah Kering
Seperti kejadian pada Kamis (26/1/2023) kemarin, beberapa warga sempat merekam gahah yang masuk ke areal perkebunan di Desa Bawan, Kecamatan Sultan Daulat, Kota Subulussalam.
Andong mengaku hingga kini gajah masih terus keluar masuk ke areal perkebunan masyarakat di Desa Bawan, Kecamatan Sultan Daulat, Kota Subulussalam.
Aksi kawanan gajah liar itu meresahkan masyarakat lantaran memangsa tanaman kelapa sawit termasuk pernah beberapa kali merusak gubuk pekerja, sebagaimana disampaikan salah seorang pemilik kebun, Rasumin Pohan, kepada Serambinews.com, Minggu (29/5/2022) lalu.
Kala itu puluhan batang tanaman kelapa sawit milik Rasumin digasak setiap malam oleh kawanan hewan berbelalai panjang tersebut.
Bahkan menurut Rasumin, setiap malam ada 40-50 an batang tanaman kelapa sawit yang tekah berbuah pasir dimangsa gajah saat peristiwa Mei 2022 lalu.
Baca juga: Kawanan Gajah Mangsa Puluhan Karung Padi Petani, Pisang dan Jagung Juga Dirusak
Baca juga: Warga Resah, Kawanan Gajah Liar Masuk ke Permukiman Penduduk di Seunagan Timur Nagan Raya
Warga mengakui khawatir jika tidak ada tindakan dari pihak Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) tanaman kelapa sawitnya yang sudah berbuah pasir terancam habis.
Dikatakan, ada juga warga yang memiliki kebun jadi sasaran gajah liar sehingga dua hektar tanaman kelapa sawitnya ludes.
Atas kondisi ini, petani mengingatkan pihak BKSDA segera bertindak menghalau gajah liar tersebut sebelum banyak petani jadi korban.
Ini menurut warga demi menghindari hal-hal tak diinginkan terkait konflik antar hewan dengan manusia di sana.
Kadis PUPR Kota Subulussalam Ir Alhaddin Mengundurkan Diri, Sebelumnya Ada |
![]() |
---|
Bocah yang Hilang di Sungai Lae Souraya Subulussalam Ditemukan Meninggal, Pencarian Dihentikan |
![]() |
---|
Bocah Berusia 4 Tahun Dilaporkan Hilang di Sungai Lae Souraya Subulussalam |
![]() |
---|
Ikan Mati Massal di Sungai Lae Batu-Batu Subulussalam, Diduga Tercemar Zat Berbahaya |
![]() |
---|
Mobil Pemandu Ambulans Terjun ke Jurang di Perbatasan Subulussalam Aceh - Sumut |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.