Berita Aceh Tamiang
Seorang Nelayan di Aceh Tamiang Hilang di Laut
Korban merupakan warga Seneubuk Aceh, Kecamatan Bendahara, Aceh Tamiang dilaporkan hilang karena tenggelam saat mencari ikan sekira pukul 10.00 WIB.
Penulis: Redaksi | Editor: Fadil Mufty
PROHABA.CO -- Tim SAR Aceh Tamiang melakukan pencarian terhadap seorang warga yang dilaporkan hilang di muara Kualapeunaga, Kecamatan Bendahara, Selasa (14/3/2023).
Pencarian ini dilakukan dengan menyisir peraiaran Kualapeunaga menggunakan perahu bermotor.
Sejumlah relawan bersama masyarakat dan unsur TNI/Polri terlibat dalam pencarian tersebut.
Ketua Satgas SAR Aceh Tamiang, Ishak mengatakan korban yang dilaporkan hilang bernama Muhammad Yunus (55).
Korban merupakan warga Seneubuk Aceh, Kecamatan Bendahara, Aceh Tamiang dilaporkan hilang karena tenggelam saat mencari ikan sekira pukul 10.00 WIB.
“Laporan yang kami terima, korban merupakan nelayan, hilang di muara Kualapeunaga,” kata Ketua Satgas SAR Aceh Tamiang, Ishak.
Ishak menambahkan operasi pencarian hingga Selasa (14/3/2023) sore belum membuahkan hasil.
Tidak tertutup kemungkinan, radius pencarian akan diperluas sebagai antisipasi korban hanyut terseret arus.
“Kami masih berusaha, radius akan diperluas mengikuti arus air,” kata Kuring, sapaan Ishak. (Rahmad Wiguna)
Format Unjuk Rasa Pertamina Rantau, Tuntut Pengelolaan dan Dana CSR |
![]() |
---|
Warga Aceh Tamiang Dicoret dari Daftar Penerima Bansos Akibat Judi Online |
![]() |
---|
Penyebab 5 Murid SD di Tamiang Jatuh Sakit Bukan Keracunan MBG, Makanan Terpercik Kuman |
![]() |
---|
Diduga Keracunan MBG, Lima Murid SD Masuk RS, Kejadian Pertama di Tamiang |
![]() |
---|
Bupati Tamiang Bantu Pemulangan Warganya Disekap di Myanmar, Telepon Dua Petinggi Kepolisian |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.