Berita Lhokseumawe

Rektor Unimal Kukuhkan Gubernur Mualem sebagai Alumni Kehormatan 

Penyematan jaket almamater dan pin IKA Unimal oleh Rektor kepada Gubernur Aceh, menandai resmimenjadi alumni kehormatan Universitas Malikussaleh

Editor: Misran Asri
Dok Unimal
Gedung Rektorat Unimal 

“Kuota yang tersisa akhirnya diambil oleh anak-anak dari Sumatera Utara,” tukas dia.

“Karena itu, saya pikir ini perlu kerja sama kita semua agar kampus Unimal, yang penegeriannya sebagai salah satu solusi penyelesaian konflik Aceh, dapat dimanfaatkan sebesar-besarnya oleh anak-anak Aceh,” lanjutnya.

Rektor juga berpesan kepada pengurus IKA Unimal yang baru agar segera mengembangkan organisasi di tingkat daerah.

“Saya berharap dengan pengurus IKA Unimal ini dilantik, supaya tidak hilang momentum,” papar dia. 

“Segera melantik di 23 kabupaten/kota di Aceh agar bendera IKA Unimal segera dikibarkan di seluruh Aceh, kemudian berlanjut ke beberapa provinsi di Indonesia,” ujarnya.

“Unimal sudah menjadi milik seluruh masyarakat Indonesia, dari Sabang sampai Merauke,” tambahnya.

Instruksi Rektor Unimal

Puncak sambutan Rektor ditandai dengan pengumuman resmi pengukuhan Gubernur Aceh sebagai alumni kehormatan.

“Karena tadi Ketua Alumni sudah menyatakan kita semua harus mendukung penuh Mualem sebagai pemimpin Aceh, maka mohon izin di hadapan semua, kami sebentar lagi akan mengukuhkan beliau, Bapak Haji Muzakir Manaf, sebagai alumni kehormatan Universitas Malikussaleh,” ucapnya disambut tepuk tangan meriah.

Prosesi pengukuhan ditandai dengan penyematan jaket almamater dan pin IKA Unimal oleh Rektor kepada Gubernur Aceh, menandai Mualem resmi menjadi alumni kehormatan Universitas Malikussaleh.

Baca juga: Unimal Kukuhkan Tiga Guru Besar, Berikut Nama-namanya

“Dan pada kesempatan yang berbahagia ini, saya instruksikan kepada seluruh sivitas akademika Unimal, dosen, tendik, dan mahasiswa yang jumlahnya kalau digabung mencapai 25 ribu orang, untuk terus menjaga Mualem hingga akhir masa jabatan,” tandas Rektor. 

“Bantu dengan segala kemampuan kita masing-masing, untuk kepemimpinan Aceh ke depan. Insya Allah Aceh akan lebih baik,” tutup Prof Herman.(*)

Artikel ini telah tayang di SerambiNews.com dengan judul Sah! Mualem Jadi Alumni Kehormatan Unimal, Resmi Dikukuhkan Rektor, https://aceh.tribunnews.com/nanggroe/995359/sah-mualem-jadi-alumni-kehormatan-unimal-resmi-dikukuhkan-rektor?page=all

Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved